Daftar Kolam Renang di Bandung, Lengkap dengan Harga Tiketnya

Hola Bandung 14 October 2023 Wisata

Wisata Kolam Renang di Kota Bandung

1. Karang Setra Waterland

  • Alamat: Jl. Sirnagalih No. 15 Bandung - Jawa Barat Indonesia
  • HTM: 40 ribu (hari biasa), 50 ribu (Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional)
  • Jam operasional: Senin-Minggu: 08.00-16.00

Kolam renang Karang Setra merupakan kolam renang legendaris di Kota Bandung karena sudah ada sejak tahun 1958. Terletak di daerah Karang Setra, sebelah utara mal Paris Van Java.

Terdapat banyak sekali pilihan kolam, baik untuk anak-anak maupun dewasa. Beberapa kolam juga disediakan untuk latihan atlet.

2. Kolam Renang Saraga - Sabuga ITB

  • Alamat: Jl. Tamansari No.73, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
  • Jam operasional: Senin-Minggu: 06.00-18.00
  • HTM: 20 ribu (weekdays), 25 ribu (weekends)

Lebih dikenal dengan sebutan Sabuga ITB, terdapat tiga kolam renang di Saraga ITB: pemula dengan kedalaman 0.8-1.2 meter, olympic (kedalaman 2 meter), dan diving (kedalaman 5 meter). Bila ingin menggunakan diving pool, harga tiketnya berbeda dengan kolam biasa.

Berenang di sini cukup menyenangkan karena selain tempatnya tidak terlalu ramai, juga dikelilingi hijaunya pepohonan. Terdapat area bilas yang terpisah untuk lelaki dan perempuan. Juga terdapat loker penitipan barang dengan biaya Rp1.000,- (seribu rupiah).

Sayangnya untuk makanan dan minuman tidak terlalu banyak pilihan karena hanya terdapat satu kafetaria, itu pun hanya menjual makanan-makanan ringan. Karena tidak terdapat penjual makanan di seputaran Saraga, disarankan membawa bekal makanan dan minuman dari rumah.

Selain kolam renang, di Saraga ITB, terdapat juga jogging track, area fitnes, lapangan voli, dan futsal yang bisa disewa dengan tarif per jam.

3. Kolam Renang Bukit Cipaku

  • Alamat: Jl. Cipaku Indah XI No.4, Ledeng, Kec. Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40143
  • Jam operasional:: Senin-Minggu: 06.00-20.00
  • HTM:

4. Kolam Renang Tirta Lega

  • Alamat: Taman Konservasi Tega Lega, Jl. Moch. Toha, Ciateul, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40252
  • Jam operasional: Selasa-Minggu: 08.00-16.00, Senin: tutup
  • HTM: 5 ribu

Bila Anda berada di kawasan Tegallega atau Leuwipanjang dan ingin berkunjung ke kolam renang murah meriah di Bandung, Kolam Renang Tirta Lega jawabannya. Dengan tiket masuk seharga 5 ribu rupiah, Anda dan si kecil bisa berenang di dua kolam yang tersedia.

Berada di dalam kompleks Taman Konservasi Tegallega (dikenal juga dengan nama Lapangan Tegallega), selain berenang Anda juga bisa sekalian menikmati fasilitas di sekitar taman dan mengunjungi Monumen Bandung Lautan Api.

Walaupun harganya sangat ekonomis, kebersihan dan fasilitas di Kolam Renang Tirtalega cukup memadai untuk kegiatan berenang bersama keluarga. Buka setiap hari Selasa sampai Minggu dari pukul 08.00 hingga pukul 16.00 WIB, sedangkan hari Senin kolam ditutup untuk pembersihan dan pemeliharaan.

5. Kolam Renang Singgasana Pradana

Untuk Anda yang tinggal atau sedang berada di daerah Cibaduyut,


Wisata Kolam Renang di Kabupaten Bandung

Tak kalah dengan Kota Bandung, Kabupaten Bandung juga memiliki daftar kolam renang yang cukup beragam.

1. Kolam Renang Tirta Sawarga

Water Park Bandung Indah

https://ik.imagekit.io/holabandung/tirta-lega-3.webp?updatedAt=1697283781205